19.40

fungsi grafika dan visualisasi pada teknologi komputer

Grafika computer adalah bagian dari ilmu komputer yang berkaitan dengan pembuatan dan manipulasi gambar (visual) secara digital. Bentuk sederhana dari grafika komputer adalah grafika komputer 2D yang kemudian berkembang menjadi grafika komputer 3D, pemrosesan citra (image processing), dan pengenalan pola (pattern recognition). Grafika komputer sering dikenal juga dengan istilah visualisasi data.

Visualisasi adalah rekayasa dalam pembuatan gambar, diagram atau animasi untuk penampilan suatu informasi. Secara umum, visualisasi dalam bentuk gambar baik yang bersifat abstrak maupun nyata telah dikenal sejak awal dari peradaban manusia. Contohnya adalah lukisan-lukisan pada zaman dulu.

Pada saat ini visualisasi telah berkembang dan banyak dipakai untuk keperluan ilmu pengetahuan, rekayasa, visualisasi disain produk, pendidikan, multimedia interaktif, kedokteran, dll. Pemakaian dari grafika komputer merupakan perkembangan penting dalam dunia visualisasi. Perkembangan bidang animasi juga telah membantu banyak dalam bidang visualisasi yang lebih kompleks dan canggih.

Jadi, kesimpulannya bahwa Grafika dan Visalisai itu sangat banyak sekali fungsinya bagi kehidupan kita, terutama dalam bidang teknologi komputer.

3 komentar:

Nifa Syarifah Faqihatul Islami mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Nifa Syarifah Faqihatul Islami mengatakan...

thanks buat info'nya!!! share tugas-tugas and materi kul IF semester 4 yang lengkap yaaaah... !! hhehhe ^_^

nidHsMiLe08 mengatakan...

si nifa mah kahoyong na kitu heuheue

Posting Komentar